Thursday, September 22, 2011

LBT#8: PIZZA


Ini pertama kalinya saya membuat PR LBT di last minute karena cukup sibuk mengerjakan pesanan-pesanan. Baru tadi sore (saat tanggal dead line 20 September 2011) saya buat pizza-nya dan akhirnya jadi menu dinner malam ini. Alhamdulillah mengenyangkan dan uenakkk...:)

Foto seadanya begitu keluar oven langsung difoto di meja dapur, mataharinya juga udah gak ada karena udah maghrib, plus lagi 'motret blue' -___-

Pizza ini saya buat setelah seharian tadi saya berkutat dengan pesanan. Dan saya gak punya bahan-bahan lengkap buat toppingnya, belum sempat belanja.
Ubek-ubek kulkas hanya ada jamur saja. Klo keju mozarella saya masih punya sekotak lagi, dan parmesan sisa bikin kuker Lebaran kemarin.
Ya sudah akhirnya bikinlah dengan topping seadanya, jamur dan keju, heheee...
Rasanya? Ternyata gak kalah enak dengan pizza yang menggunakan topping daging-dagingan (daging cincang, sosis, pepperoni, smoked beef or something else like that). Abi langsung habis 2 slice dan Dhifa 1 slice nambah dikit ;)
Kata Abi: "Delicioso..." :D

Untuk dough-nya saya tetap berpegang pada pakem dough pizza original yang tidak menggunakan banyak macam bahan (no eggs, no butter, no sugar, etc). Karena menurut saya, disitulah letak perbedaan antara dough pizza crust dengan dough roti manis ^__^
Seperti klo qta makan di resto-resto pizza, pizza crust-nya tidak seperti roti pada umumnya kan? Hehee...
Tapi tentu saja semua kembali lagi ke selera masing-masing, mungkin banyak juga teman-teman yang lebih menyukai pizza crust yg empuknya seperti roti manis :)

Sekilas mengenai pemanggangan pizza, intinya adalah jangan over bake, cukup sekitar 15 menit tetapi memakai suhu tinggi. Pemanggangan pizza konvensional itu menggunakan oven 'fire wood' (oven perapian) dan adonan pizzanya diletakkan di atas 'pizza stone' yang sudah dipanaskan sebelumnya di dalam oven.
Tapi klo tidak punya pizza stone (seperti saya) tidak masalah menggunakan loyang. Sebaiknya gunakan loyang flat atau loyang tipis, agar pizza mendapatkan panas secara merata.
Gilas atau stretch adonan pizza tipis-tipis saja, kurang dari 0,5 cm karena adonan akan mengembang selama proses pemanggangan. Klo tebal nanti hasil pizza-nya juga akan lebih tebal dan terlalu 'berat'.

Resep dough dan sausnya sudah pernah saya posting sebelumnya dan saya selama ini selalu memakai resep ini jika membuat pizza. Hanya berbeda topping. Resep yg dulu saya posting bisa dilihat disini. Saya buat 1/2 resep saja untuk 1 pan pizza.


CHEESE MUSHROOM PIZZA
by Ricke Indriani

Pizza crust:
125 gram terigu protein tinggi
50 gram terigu protein sedang
3 gram ragi instant
100 ml air hangat
1/2 sdt gula pasir
1 sdm minyak zaitun (atau vegetable oil lainnya)
sejumput garam

Cara membuat dough:
Campurkan ragi instant, gula pasir dan air hangat. Biarkan sekitar 10 menit hingga terlihat berbusa.
Campurkan tepung terigu, buat lubang di tengahnya. Tuang air ragi di tengah terigu sambil diaduk rata dengan tangan.
Tambahkan minyak zaitun, uleni hingga rata setengah kalis. Masukkan garam. Uleni lagi hingga kalis dan adonan licin.
Bulatkan adonan, tempatkan dalam wadah yg dioles minyak. Tutup dengan plastik wrap atau serbet. Biarkan 45 menit-1 jam hingga mengembang 2x lipat.

Saus:
3 buah tomat, haluskan (blender)
4 sdm saus tomat atau tomat pasta
1 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah bawah bombay, cincang kasar
Jamur merang secukupnya, cincang kasar
Garam, gula pasir, merica bubuk dan pala bubuk secukupnya
Oregano kering, basil kering, rosemary kering secukupnya
Minyak goreng untuk menumis

Cara membuat saus:
Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan jamur merang cincang, tumis hingga agak layu. Masukkan tomat yg sudah dihaluskan. Masak hingga airnya berkurang. Masukkan saus tomat. Aduk rata. Tambahkan garam, gula pasir, merica bubuk dan pala bubuk. Cicipi. Masukkan oregano, basil dan rosemary. Aduk rata. Dinginkan.

Topping:
Jamur kancing kalengan (champignon)
Jamur enoki segar
1/2 buah bawang bombay iris bentuk cincin
Mozarella cheese, parut kasar
Parmesan cheese parut halus

Penyelesaian:
Panaskan oven 200'C.
Tipiskan dough sampai ketebalan sekitar 0,5 cm. Letakkan di loyang tipis yang sudah dioles minya. Strech dari tengah ke bagian pinggirnya, bentuk sesuai selera.
Beri saus dengan merata. Beri mozarella cheese, tata jamur kancing, jamur enoki dan bawang bombay. Taburi parmesan cheese. Taburi lagi dengan mozarella cheese. Beri taburan sedikit oregano kering.
Panggang 15-20 menit sampai keju meleleh dan terlihat agak meletup-letup. dan pinggiran crust sudah crispy.
Angkat dan sajikan hangat dengan saus sambal/saus tomat botolan sesuai selera.
Happy baking!

Salam LBT.

1 comment:

Anonymous said...

mba,katanya no sugar kok tetep ada gulanya di resep?

Post a Comment